Michael Wattimena Lantik Ketua DPD IMDI Kalbar, Endang Masroni Targetkan Dua Bulan Cetak 10 Ribu Kader

Pontianak, b-Oneindonesia – Pengurus DPD Insan Muda Demokrat Indonesia (IMDI) Provinsi Kalimantan Barat periode 2020-2025 secara resmi dilantik oleh Sekjen DPP IMDI Michael Wattimena di hotel Aston, Jalan Gajah Mada ,Pontianak, Kalimantan Barat, Sabtu (26/9/2020).

Ketua DPD IMDI Kalbar, Endang Masroni mengatakan, setelah resmi dilantik dirinya komitmen akan mencetak kader sebanyak mungkin dalam waktu dekat ini.

“Target  mendapatkan 10 ribu KTA, kami akan berusaha, berjiwa besar untuk mendapatkan kadar-kader terbaik dengan 10 ribu KTA di 14 kabupeten/Kota di Kalbar,” kata Endang Masroni.

Target itu dikatakannya akan tercapai selama dua bulan kedepan. Yang mana, lanjut Masroni, dalam menciptakan kader sebanyak 10 ribu harus tercapai sebelum terlaksananya kongres IMDI pusat.

Dengan gerak cepat itu, dalam menciptakan kader nantinya akan melibatkan para pengurus DPC Partai Demokrat disetiap Kabupaten/Kota hingga ke tingkat Kecamatan dan bahkan ditingkat Desa di seluruh wilayah Kalimantan Barat.

Dimana sejauh ini, pengurus DPD IMDI di 14 Kabupaten/Kota di Kalbar sudah terbentuk yang pada waktu itu juga dilantik secara bersamaan olek Sekjen DPP IMDI.

Oleh karenanya, pada kepengurusannya ini, Masroni juga akan memperluas pengurus IMDI hingga ke tingkat Desa di seluruh wilayah Kalbar.

“Setelah dilantik saya merasa bangga sebagai ketua IDMI untuk mengembangkan sayap-sayap partai Demokrat untuk menuju pemilu AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) ke 2024 calon terpilih presiden RI calon yang lebih fantastis dan berjiwa besar karismatik.

Maka kami IDMI mengembangkan akar-akar sayap Demokrat untuk memperkuat, memperbaiki dan konsultasi, serta bersinergi dengan pengurus partai Demokrat,” ungkapnya.

Tak hanya itu, dikatakannya bahwa kepengurusannya itu juga siap untuk mengawal kemenangan para paslon yang diusung oleh Partai Demokrat pada Pilkada tahun 2020 di wilayah Kalbar.

“Untuk Pilkada juga kami akan menguatkan kembali sayap-sayap, berkomunikasi dan berkoordinasi kepada kandidat yang kita usung dari demokrat. Dan harus membawa kemenangan di Pilkada 2020 ini,” ujar Endang Masroni.

Komentar