Gaji Menggiurkan Perusahaan E-Commerce

B-ONEINDONESIA E-Commerce kini menjadi tempat kerja idaman para milenial. Lowongan kerja di e-commerce pasti akan selalu diminati dan dipilih para anak muda karena persaingan tenaga profesional di bidang ini yang masih sedikit serta gaji yang ditawarkan cukup menggiurkan.

Berdasarkan data yang disampaikan Kelly Services yang bertajuk “Indonesia 2019 Salary Guide”, Pemilik gaji gaji tertinggi yakni Vice President, Business Development. Pada posisi ini mendapatkan gaji mulai Rp 50 juta hingga Rp 150 juta per bulan bagi yang memiliki pengalaman dibidang ini lebih dari 7 Tahun dan sudah memperoleh gelar sarjana.

Posisi pekerjaan level Corporate and Strategic Planning dan General Manager Operations yang sudah berpengalaman mendapat gaji bisa mencapai Rp 100 juta sebulan.

Tenaga IT pada level menager memiliki gaji antara 40 Juta sampai 60 Juta.  Tenaga IT profesional di entry level  seperti software engineer dan system engineer sudah mendapat gaji sekitar Rp 10-20 juta sebulan.

Komentar