Manchester City Taklukan Madrid

Dalam lanjutan babak 16 besar liga champion yang mempertemukan Real Madrid menjamu tamunya Manchester City berakhir dengan Skor 1-2.

Real Madrid dipermalukan dihadapan pendukungnya sendiri  yang sebenarnya sudah unggul lebih dulu lewat gol Isco pada menit 59. Isco yang mendapat operan dari Vinicius berhasil menyodorkan bola ke arah kanan gawang dan tidak bisa dihadang oleh Ederson.

Mengejar ketertinggalan, Manchester City berusaha menyerang hingga pada menit 78 gol balasan tercipta. Mendapatkan umpan sodoran umpan lambung dari Kevin D Bruyne, Gabriel Jesus sukses menanduk bola ke pojok kanan Curtois dan menciptakan gol.

Di penghujung laga, Manchester City tidak megendurkan serangan. Tercatat City tampil mendominasi dalam penguasaan bola. Sterling yang berusaha menggiring bola ke arah gawang dihentikan tekel yang dilakukan Carvajal pada menit 80.  Wasit membuat keputusan bahwa tekel tersebut merupakan pelanggaran dan City layak mendapat Pinalti.

Kevin D Bruyne yang dipercaya sebagai algojo, sukses mengeksekusi pinalti. Menjelang akhir laga, Sergio Ramos mendapatkan kartu merah karena melakukan pelanggaran dengan menjatuhkan Gabriel Jesus saat menedekati kotak pinalti. Dipastikan Sergio Ramos tidak bisa bertanding pada Leg kedua.

Total terdapat 13 tembakan yang berhasil diciptakan oleh Manchester City. Hingga akhir laga, Skor tetap 1-2 untuk keunggulan Manchester City.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *