Jayapura, b-Oneindonesia ‘ Partai Demokrat Papua optimis raih kemenangan 70 persen suara pada pilkada serentak 2020 di 11 kabupaten di tanah Papua. Pilkada serentak 2020 di Papua diikuti 11 kabupaten yakni Waropen, Supiori, Nabire, Merauke, Asmat, Boven Digoel, Pegunungan Bintang, Keerom, Yalimo, Yahukimo dan Mamberamo Raya.
Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Papua Usman G. Wanimbo mengatakan kader Demokrat berjuang dengan santun, cerdas dan bersih ada pilkada 2020.
“Pengarahan umum dari Satgas Pilkada dan DPP Partai Demokrat membawa nuansa baru, serta memberikan semangat bagi kader yang saat ini sedang berjuang dalam kontestasi pilkada serentak 2020 di 11 kabupaten di Papua, dengan target 70 persen kemenangan,” kata Usman, Kamis (5/11).
Usman yakin dengan kemenangan Partai Demokrat pada pilkada 2020, menjadi kebangkitan Partai Demokrat untuk kemenangan di Pemilu 2024.
“Untuk itu, seluruh pengurus, seluruh kader harus saling bahu membahu untuk memenangkan calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah yang diusung Partai Demokrat. Bersatu kita kuat. Bersatu kita Bangkit. Bersama kita menang,” ujarnya.
Untuk menuju kemenangan pada pilkada 2020, Demokrat di Papua harus tetap solid, tanpa ada kelompok atau faksi lainnya.
“Dengan kekompakan bersama, telah terbukti 10 tahun Provinsi Papua dipimpin Gubernur Papua telah banyak melakukan perubahan atas pembangunan di tanah Papua. Kepemimpinan 10 tahun Demokrat di Papua akan dilanjutkan pada tahun 2024,” jelasnya.
Sebelumnya, kader Partai Demokrat di Papua mendapatkan pengarahan Umum DPP Partai Demokrat kepada tim pemenangan pilkada serentak 11 kabupaten di Papua. Hadir dalam kegiatan ini Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Willem Wandik, Ketua Koordinator Satgas Pilkada Papua Jemi Setiawan dan Sekretaris Koordinator Satgas Pilkada Papua Wahid.
Dalam arahannya, Willem Wandik mewakili Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) minta seluruh kader Demokrat tetap mendukung kepemimpinan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum DPP Partai Demokrat AHY.
“AHY adalah tokoh nasional yang mempresentasikan generasi milenial hari ini dan muncul sebagai tokoh bangsa penerus tongkat estafet nasional Partai Demokrat. AHY memiliki pengalaman menjalankan pengabdian pada negara selama 15 tahun di dunia militer. Hal ini merupakan investasi politik yang sangat berarti bagi kebangkitan Partai Demokrat di Indonesia,” kata DPR RI Dapil Papua ini.
Oleh karena itu, dalam mengembalikan kejayaan Partai Demokrat pada posisi elektoral sebagaimana yang pernah terjadi pada periode 2012 dapat dibangun kembali, dengan catatan seluruh kader dan pendukung Partai Demokrat harus bekerja keras menyikapi kompleksitas permasalahan yang ada di Papua.
“Masalah di Papua tak terpisahkan dengan persoalan berbangsa dan bernegara, teristimewa kondisi yang kita hadapi di tanah Paua ini terutama dalam hal penegakan aspek Hak-hak Asasi Manusia (HAM),” katanya.
Menurut Wandik, perjuangan membutuhkan konsitensi terhadap upaya dalam memperjuangkan aspirasi rakyat. “Partai Demokrat akan mendapatkan dukungan rakyat dan menjadi kekuatan politik yang akan menentukan perjalanan politik partai demokrat pada Pemilu 2024 mendatang,” ujarnya.