Gerindra Temu PBB Guna Bahas Dukungan Capres Prabowo

Jakarta, b-Oneindonesia – Partai Gerindra dan Partai Bulan Bintang (PBB) melakukan pertemuan di Kantor DPP PBB, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin, 24 Juli 2023.

Beradasarkan undangan yang diterima, pertemuan tersebut dilangsungkan pada pukul 12.30 WIB.

Rmbongan Partai Gerindra baru tiba pukul 13.52 WIB.  Adapun rombongan Partai Gerindra tersebut dipimpin langsung oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani.

Dia beserta rombongannya tiba dengan menggunakan baju safari khas Partai Gerindra dan berjalan masuk menuju ruang pertemuan yang diarahkan oleh Sekjen PBB, Afriansyah Noor.

Namun, sebelum memasuki ruang pertemuan, keduanya sempat menyapa awak media dan bersalaman dihadapan media.

Bahkan beberapa kader PBB juga ada yang menyerukan beberapa jargon.

“Prabowo Presiden,” seru salah satu kader PBB.
“Prabowo menang, Rakyat senang,” lanjutnya.

Sebelumnya, Ahmad Muzani juga sempat membeberkan bahwa pihak Partai Gerindra akan melakukan pertemuan dengan PBB.

Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menjelaskan kunjungan itu sebagai bentuk silaturahmi antara Gerindra dengan PBB. Dalam pertemuan itu juga dibahas peta politik menjelang Pilpres 2024.

“Untuk melakukan silaturahmi dan, ya, pembicaraan-pembicaraan seputar situasi politik hari ini,” kata Dasco.

Sebelumnya, PBB telah menyatakan dukungan politiknya untuk Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Keputusan dukungan ke Prabowo bahkan akan disampaikan ke Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Saya kira memang PBB selama ini hubungannya baik dengan Pak Jokowi, dan keputusan kita untuk mendukung Pak Prabowo itu Insyaallah akan kami komunikasikan dengan Pak Presiden,” kata Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra beberapa waktu lalu.

Yusril menyebut komunikasi dengan Jokowi akan dilakukan dalam waktu dekat. Dia berharap ada kesamaan pandangan antara partainya dengan Jokowi.

“Dalam waktu beberapa hari ini (komunikasi dengan Jokowi), mudah-mudahan sebelum tanggal 30 sudah ada komunikasi dengan Presiden,” ujarnya

“Sekjen juga sudah meminta waktu Presiden supaya ada kesamaan pandangan dalam hal ini, sebab bagaimanapun selama ini hubungan baik antara PBB dengan Jokowi terjalin cukup lama,” ucapnya

 

Komentar